PENGARUH PATIENT SAFETY TERHADAP KINERJA PERAWAT DI RUMAH SAKIT SANTA FAMILIA / THE EFFECT OF PATIENT SAFETY ON NURSE’S PERFORMANCE IN SANTA FAMILIA HOSPITAL

Penulis: CHRISTIANUS NATALIS HURANG, S.KES

PENGARUH PATIENT SAFETY TERHADAP KINERJA PERAWAT DI RUMAH SAKIT SANTA FAMILIA / THE EFFECT OF PATIENT SAFETY ON NURSE’S PERFORMANCE IN SANTA FAMILIA HOSPITAL

Penulis : CHRISTIANUS NATALIS HURANG, S.KES

Abstrak

Patient Safety merupakan suatu sistem dengan tujuan agar asuhan pasien menjadi lebih aman. Sasaran Patient Safety adalah memajukan perbaikan yang spesifik dalam patient safety. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh patient safety terhadap kinerja perawat. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain cross- sectional. Jumlah populasi sebesar 50 orang dan diperoleh sampel minimal 23 orang perawat di RS Santa Familia dengan teknik simple random sampling. Instrumen dalam penelitian ini adalah kuesioner. Teknik analisis data menggunakan descriptive statistics, validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regression linear, uji F dan koefesien determinasi. Hasil yang diperoleh dari 27 orang responden adalah mayoritas responden berjenis kelamin perempuan (96%), berada pada kelompok usia 26-35 tahun (44%), memiliki tingkat pendidikan D III – Keperawatan (92%), dan lama bekerja 1-2 tahun (52%). Patient Safety di RS Santa Familia berada pada kategori tinggi (85,2%), sedangkan kinerja berada pada kategori sedang (51,9%). Hasil uji statistik menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan anrtara patient safety(p-value=0,267>0,05) terhadap kinerja perawat di RS Santa Familia. Namun hasil yang diperoleh dari 6 sasaran patient safety terhadap kinerja perawat di RS Santa Familia adalah sasaran 1(t- value=2,623>2,060, p-value=0,016), sasaran 2(p-value=0,584), sasaran 3(p- value=0,805), sasaran 4(t-value=(-5,606)>2,060, p-value=0,000), sasaran 5(p- value=0,360), dan sasaran 6(p-value=0,698). Kesimpulan penelitian ini adalah tidak ada pengaruh yang signifikan antara patient safety terhadap kinerja perawat di RS Santa Familia. Namun ada pengaruh positif ketepatan identifikasi pasien (sasaran 1) dan pengaruh negatif kepastian tepat- lokasi, tepat-prosedur, tepat-pasien operasi (sasaran 4) dari sasaran patient safety terhadap kinerja perawat di RS Santa Familia. Saran dari temuan ini adalah mengkaji lebih lanjut faktor apa saja yang menyebabkan patient safety tinggi sedangkan kinerja rendah.